Assalamualaikum,
Jaman masih sekolah dulu, pelajaran yang paling saya gak suka dari SD sampai SMA adalah Bahasa Inggris. Saya juga gatau, kenapa saya bisa sebenci itu kalo harus ketemu jam pelajaran bahasa Inggris. Sampe akhirnya nilai bahasa inggris saya setiap ulangan, hasilnya jeblok. haha
Penyesalan pun dimulai, ketika saya mulai menjadi seorang jobseeker di akhir tahun 2012 lalu. Selain hanya bermodal ijasah SMA (karena pilihan saya untuk bekerja dulu sebelum akhirnya melanjutkan kuliah), saya banyak nemu persyaratan penerimaan karyawan dengan syarat fasih berbahasa asing, khususnya Bahasa Inggris. Susahnya mencari kerja bagi lulusan SMA seperti saya saat itu, membuat saya ingin kembali ke jaman sekolah dan memperbaiki semuanya dari awal. Saya ingin belajar bahasa Inggris lebih rajin, saya ingin kursus bahasa Inggris, dan saya ingin mendapatkan nilai serta kemampuan yang cukup di bidang bahasa Inggris. Seengganya, kalau saya punya kemampuan bahasa inggris yang baik, saya bisa lebih mudah dalam mencari pekerjaan saat itu.